Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
Pentingnya tata krama bagi sekretaris

Pentingnya tata krama bagi sekretaris


Sekretaris merupakan sebuah profesi yang tugas dan lingkup kerjanya sebagai pendukung atau asisten. Oleh karena itu tata krama bagi sekretaris adalah sebuah kepentingan dan tuntunan karir. Profesi sekretaris mencerminkan perwakilan suatu perusahaan sehingga akan berpengaruh terhadap pandangan orang lain kepada perusahaan tersebut.

Di era modern sekarang ini profesi sekretaris harus cermat dan cerdas dengan memiliki beberapa keterampilan di bidang komputerisasi seperti mengetik, membuat presentasi, dan mengatur jadwal atasan.

Peran dan Fungsi seorang sekretaris meliputi beberapa hal antara lain :

1. Sebagai perwakilan/refresentatif bagi sebuah perusahaan dalam berhubungan atau berinteraksi dengan pihak luar.

2. Sekretaris sebagai pihak yang sering diminta bantuan oleh pihak dalam perusahaan maupun pihak luar perusahaan untuk menyampaikan pesan ke atasan perusahaan.

3. Menjadi ujung tombak perusahaan atau atasan dalam membuat surat pemberitahuan.

Seorang sekretaris harus memiliki tata krama yang baik dalam pergaulan dimulai dari cara berpakaian, cara berbicara, cara berjalan, cara duduk, bahkan cara makan pun harus sopan ketika dalam lingkup pekerjaan.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan Sekretaris pada waktu berbusana , yaitu :
Waktu
Keadaan Jasmani
Iklim
Bahan, Warna, Motif Pakaian
Kosmetik
Asesoris
Cara Berjalan Sekretaris :
Jangan menyeret-nyeret sepatu
Jaga keseimbangan badan, usahakan berjalan tidak dibuat-buat
Tunjukan ekspresi tanda percaya diri
Menggunakan tangga escalator waktu naik, pria terlebih dahulu, sebaliknya jika turun wanita terlebih dahulu disusul pria
Cara Duduk Sekretaris :
Atur badan sedemikian rupa agar tidak merasa pegal, lelah dan bosan
Khusus untuk wanita jaga agar lutut tetap berdekatan
Menyilangkan kaki karena capek duduk dapat dilakukan asal memperhatikan kesopanan
Hilangkan kebiasaan menggetar-getarkan kaki
Jangan duduk melorot kebawah dan kepala bersandar
Cara Makan Sekretaris :

Segera menyesuaikan diri dengan situasi dan kondisi
Pilih dan ambil makanan sesuai dengan kebutuhan
Sesuaikan irama makan, tidak perlu terburu-buru, dan jangan terlalu lambat
Hindari perilaku seperti orang kelaparan atau berpura-pura kenyang


Open Comments

Post a Comment for "Pentingnya tata krama bagi sekretaris"